Efek Samping Lobak Putih Kenali Aturan Memakannya

Posting Komentar


BundaKita - Jika anda sering mengonsumsi lobak, pelajari efek samping lobak putih kenali aturan makannya. Sebagai bahan pertimbangan untuk berhati-hati dalam memilih bahan makanan tertentu. Bisa saja karena pencernaan tidak cocok dengan lobak putih, ada masalah kesehatan yang mengganggu.

Sebagai bahan yang sering dijadikan tambahan dalam sup. Lobak juga sering dijadikan isi makanan yang ditumis. Dari jenis sayuran yang berwarna putih ini, anda akan mendapatkan banyak manfaat ketika dikonsumsi.

Meningkatkan sistem imun tubuh, menjaga kulit sehat, mencegah kerusakan hati dan lain sebagainya merupakan manfaat kecilnya. Namun ada hal yang bisa menjadi negatif ketika konsumsi lobak putih tidak dilakukan dengan benar. Apa saja efek samping dari konsumsi jenis sayur putih ini jika berlebihan?

Efek Samping Lobak Putih Kenali Aturan Memakannya

Dalam sajian makanan sehari-hari, lobak putih bisa langsung dikonsumsi dalam kondisi mentah atau melalui proses dimasak terlebih dahulu. Rasa lobak putih yang pahit dan langu kalau sudah tua memberikan efek samping tidak nyaman dimakan. Secara langsung orang yang mengonsumsinya mungkin kurang suka. Adapun efek samping lain bisa anda dapatkan pada jenis sayur ini yaitu:


Gangguan Pada Kelenjar Tiroid

Menurut banyak sumber terpercaya, lobak putih mengandung zat goitrogen. Zat ini jika dikonsumsi berlebihan akan menghambat penyerapan iodium. Apabila lobak putih dimakan dalam kondisi mentah, goitrogen akan dilepas. Zat yang sangat berguna untuk kelenjar tiroid bekerja dengan baik ini apabila terjadi penghambatan akan menyebabkan brain fog, penurunan dan kenaikan berat badan. Untuk menghindari ini, cukup masak lobak putih hingga matang.

Iritasi Saluran Pencernaan

Menurut Aido, lobak putih masuk dalam kategori sayuran yang mengeluarkan rasa pedas. Apabila mengonsumsi terlalu banyak atau tidak aturan. Sayur ini bisa menyebabkan iritasi pada lambung, usus, dan juga kerongkongan. Memang tidak ada standar konsumsi seberapa besar batasnya agar efek samping lobak putih tidak terjadi. Kembali ke kebutuhan sehari-hari saja disesuaikan dengan masakan di rumah.

Aturan minum jus lobak putih jika anda suka membuatnya menjadi minuman. Sehari bisa 1-2 batang besar lobak putih, atau 3-4 batang yang sedang. Bila perlu dicampur dengan nanas beberapa potong sesuai keinginan. Jumlah yang wajar akan memberikan anda kesehatan yang diinginkan.

Dehidrasi

Lobak memiliki sifat diuretik dimana ini akan membuat tubuh anda memproduksi lebih banyak urin. Tentunya jika jumlah terlalu banyak dimakan, tubuh akan kekurangan cairan. Terlalu banyak cairan yang keluar ini menyebabkan dehidrasi. Konsumsi wajar dari lobak putih disarankan untuk menghindarinya.

Efek samping lain yang bisa terjadi jika anda terlalu banyak memakan lobak putih adalah dapat menurunkan tekanan darah. Saat akan operasi, pengurangan konsumsi lobak direkomendasikan. Penurunan gula darah atau hipoglikemi juga dapat terjadi, disarankan tidak mengonsumsi sayur putih ini selama 2 minggu setelah operasi. Pada orang dengan gangguan batu ginjal juga sebaiknya menghindari bahan makanan tersebut.

Efek samping lobak putih lain yang jarang terjadi adalah alergi. Pada kulit wajah akan tampak ada peradangan dengan efek kemerahan dan gatal akibat konsumsi yang terlalu tinggi. Namun kasus dermatitis ini sangat jarang terjadi. Kembali kepada setiap pribadi, apakah mereka memiliki alergi terhadap bahan makanan ini. Jika iya, makan sedikit saja pasti akan menimbulkan masalah kesehatan. Hal ini perlu menjadi perhatian yang penting.

BundaKita
Cuman Seorang Bunda / Emak yang Mencurahkan Segala Sesuatu ke Media Online, contohnya Blog ini. ^_*

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar